Home » Pembayaran
Tampilkan postingan dengan label Pembayaran. Tampilkan semua postingan
Jenis Metode Pembayaran Lisensi
Ada beberapa metode pembayan untuk setiap pembelian lisensi yang diterapkan di berbagai perusahaan perangkat lunak diantaranya:
- One-Time Payment, metode pembayaran ini yang paling banyak diterapkan pada perusahaan dimana pengguna akan diwajibkan untuk melakukan pembayaran satu kali unttuk mendapatkan lisensinya.
- Subscription Payment, metode pembayaran ini biasa disebut berlangganan. Metode ini adalah metode yang lebih aman namun pengguna akan di bebankan biaya untuk jangka waktu tertentu misalnya untuk membeli sebuah lisensi untuk jangka waktu bulanan atau tahunan.
Baca juga:
Apakah Ada Harga Khusus Atau Bonus Untuk Pembelian Dalam Jumlah Banyak?
Ya, kami dapat memberikan harga spesial, baik itu berupa cashback, diskon, atau bonus produk tertentu untuk pembelian minimal 10 item per produk. Kami akan memprioritaskan untuk kebutuhan kantor, sekolah atau tempat usaha seperti toko servis komputer.
Saya Salah Melakukan Pembelian, Apakah Bisa Dibatalkan Atau Ditukar?
Tidak, kesalahan dalam pembelian yang diakibatkan kelalaian pembeli dalam berbelanja tidak dapat dibatalkan atau ditukar, meskipun anda tidak akan menggunakannya. Kecuali jika transaksi anda belum dilakukan pengiriman.
Apakah Ada Sistem Patungan Belanja?
Tidak, demi keamanan dan kenyamanan, kami tidak menawarkan sistem patungan (pembayaran kelompok) hal ini dikarenakan lisensi adalah data yang sangat rahasia dan hanya anda satu-satunya pemilik lisensi.
Kenapa Akun Saya di Marketplace Dibatasi Dari Pembelian?
Ada beberapa penyebab sehingga kami melakukan pembatasan pada akun anda, diantaranya:
- Anda terduga menggunakan multi akun untuk mendapatkan promo berlebihan
- Anda menggunakan kalimat yang tidak sopan kepada staff kami
- Anda terduga memanupulasi pesanan yang dapat mengakibatkan toko kami mendapatkan penalty
- Anda memberikan ulasan dengan kalimat yang tidak sopan
- Anda melakukan kecurangan mengenai pesanan anda (contoh: membatalkan pesanan atau melakuakn refund setelah menerima produk)
- Anda terduga menjual ulang atau membagikan ulang lisensi yang telah anda beli secara ilegal
Kenapa Transaksi Saya Dibatalkan?
Ada beberapa penyebak transaksi anda dibatalkan diantaranya:
- Tidak melakukan pembayaran hingga masa jatuh tempo habis
- Anda telah melebihi batas pembelian pada produk tertentu
- Pembayaran tidak sesuai dengan nominal yang tertera
- Rincian pembeli seperti nama dan email tidak jelas
- Terduga memanupulasi akun untuk mendapatkan promo yang berlebihan
- Data anda pernah dimasukkan kedalam Black List toko
- Terduga ada aktifitas yang tidak wajar misalnya melakuakn pemesanan tanpa disengaja
Apakah Saya Bisa Melakukan Pembayaran Diluar Situs Almaftuchin.com?
Ya, anda dapat melakukan pembayaran langsung (ditempat) atau melakukan pembayaran dengan admin kami melalui WhatsApp. Selalu perhatikan nama penerima pembayaran yang anda lakukan. Disarankan konfirmasi terlebih dahulu untuk mengetahui kebenaran transaksi yang terjadi.
Kesalahan penulisan nomor rekening yang mengakibatkan salah transfer, bukan menjadi tanggung jawab kami.
Apakah Transaksi di Almaftuchin.com Aman?
Ya, kami menjamin keamanan setiap transaksi yang dilakukan pada server kami. Semua data pembeli dan transaksi yang terjadi di server Almaftuchin.com akan dienkripsi oleh sistem di server kami.
Sistem pada server kami dilengkapi dengan keamanan data enkripsi yang sangat kuat dan dilakukan secara berkala bahkan semua pihak Almaftuchin.com tidak dapat membongkarnya.
Selain itu kami telah bekerjasama dengan perusahaan dibawah ini untuk mengamankan setiap transaksi yang terjadi:
- PT Kharisma Catur Mandala (Duitku)
- PT Trijaya Digital Grup (Tripay)
- PT Midtrans (Midtrans)
Perusahaan diatas adalah perusahaan keuangan dan pembayaran yang telah bekerjasama dengan kami untuk menjembatani semua transaksi yang terjadi disitus Almaftuchin Shop serta menjamin keamanan dan kenyamanan pengguna.
Silakan periksa Keamanan Situs Almaftuchin.com
Tidak Bisa Menggunakan Kode Voucher
Anda tidak bisa menggunakan kode voucher atau kupon jika:
- Kode voucher telah kadaluarsa.
- Jumlah penggunaan kode voucher telah mencapai maksimum.
- Hanya produk tertentu yang dapat menggunakan kode voucher.
- Hanya pengguna tertentu yang dapat menggunakan kode voucher.
- Anda telah menggunakan kode voucher yang sama.
- Anda salah menuliskan kode voucher.
- Anda menggunakan kode voucher terbatas.
- Kode voucher telah diblokir atau dihapus.
Tidak Bisa Melakukan Pembayaran
Solusi jika anda mengalami tidak bisa melakukan pembayaran saat checkout di situs Almaftuchin Shop:
- Pastikan telah memilih metode pembayaran yang sedang tersedia dan sedang online
- Pastikan kondisi internet pada perangkat anda stabil
- Pastikan telah mengisi formulir yang wajib sesuai data anda
- Lakukan clear cache pada browser anda
Jika anda masih memiliki pertanyaan, silahkan hubungi kami melalui bilah Live Chat, melalui email ke support@almaftuchin.com, atau melalui Tiket.
Tim kami akan merespon pesan anda maksimal 3x24 jam
Saya Mendapatkan Biaya Tambahan Saat Melakukan Pembayaran
Sesuai dengan undang-undang yang berlaku di Indonesia setiap transaksi apapun memiliki pajak yang mana hal tersebut adalah kewajiban pembeli yang harus dibayarkan kepada pihak penyedia pembayaran yang dipilih. Diluar hal itu apabila terjadi ada biaya tambahan yang dibebankan ke pembeli maka hal tersebut bukanlah pemasukkan bagi Almaftuchin Inc melainkan kebijakan dari perusahaan pembayaran terkait. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi penyedia pembayaran terkait.
Pihak Almaftuchin, LLC. tidak pernah memungut biaya tersembunyi diluar nominal yang tertera pada produk.
Saya Gagal Melakukan Pembayaran
Ada 3 hal yang mengakibatkan pembayaran anda gagal, yaitu:
- Apabila anda telah melakukan pemesanan dan belum melakukan pembayaran hingga jatuh tempo selama 24 jam sejak pesanan dibuat, maka link pembayaran akan kadaluarsa.
- Apabila anda telah melakukan pemesanan tetapi server pembayaran sedang dalam perbaikan.
- Apabila anda telah melakukan pemesanan dan telah melakukan pembayaran tetapi jumlah pembayaran tidak sesuai dengan yang tertera pada link pembayaran. Dalam hal ini server kami akan otomatis menolak pembayaran anda dan dana anda akan dikembalikan secara otomatis.
Jika anda masih memiliki pertanyaan, silahkan hubungi kami melalui bilah Live Chat, melalui email ke support@almaftuchin.com, atau melalui Tiket.
Tim kami akan merespon pesan anda maksimal 3x24 jam
Bagaimana Cara Konfirmasi Pembayaran
Untuk konfirmasi pembayaran atas pesanan yang telah dibuat, anda bisa langsung menghubungi kami melalui WhatsApp dengan fitur Chat WhatsApp chat yang tersedia pada situs Almaftuchin Shop. Khusus untuk pembayaran melalui Transfer Bank Mandiri, SeaBank, Bank Jago, Airtm, Paypal, Skrill dan Manual QRIS akan diperlukan pemeriksaan secara manual.
Jika anda masih memiliki pertanyaan, silahkan hubungi kami melalui bilah Live Chat, melalui email ke support@almaftuchin.com, atau melalui Tiket.
Tim kami akan merespon pesan anda maksimal 3x24 jam
Bagaimana Cara Melakukan Pembayaran
Pada situs resmi kami di Almaftuchin Shop, kami menyediakan berbagai macam pembayaran, diantaranya adalah deengan metode Bank Transfer, GoPay, DANA, OVO, Alfamart, Indomaret, Bitcoin, Paypal, dan Skrill. Namun terlepas dari itu jika anda melakukan pembayaran melalui marketplace, maka pembayaran akan mengikuti metode yang tersedia pada platform tersebut. Serta pastikan data diri anda sudah sesuai dengan identitas anda. Jika anda terduga menggunakan data palsu, maka pesanan akan kami batalkan, hal ini demi kenyamanan bersama.
Langganan:
Postingan
(
Atom
)